Selasa, 29 September 2020

HEXAHOUSE

September 29, 2020 0 Comments

 Bismillah..

Yeay.. Alhamdulillah sudah masuk kelas lagi. Kali ini masuk ke kelas BUNDA PRODUKTIF IIP. Bismillah semoga bisa tetap fokus dan betah, semoga Allah memberikan kemudahan dan kebermanfaatan untuk semua. Aamiin...

Step 1... 

Kali ini permainannya unik. Hua.. exited saya karena sejurus dengan apa yang saya lakukan sehari-hari. Di kelas Bunda Produktif kali ini permainannya yaitu membuat sebuah kota yang bernama HEXAGON CITY. Iya hexagon ... karena bentuknya mirip hexagon semua. Step 1 yaitu membuat rumah pribadi, rumah impian kita, rumah yang bisa memenuhi kebutuhan kita. Tapi sayangnya anggoa keluarga lain gak bisa ikutan, just me!

Main ideanya ada di gambar di atas. Saya membuat beberapa blockplan atau penzoningan. Di dalam lahan, nantinya akan ada 3 zona tapi beberapa fungsi, yaitu:
1. Zona Private isinya rumah tinggal pribadi. Di sini saya hanya menyediakan kamar pribadi untuk semedi, sofa untuk nonton film/drakor (hahaha...), dan dapur buat senang-sengan masak sambil cekrek-cekrek.
2. Zona Public isinya ada mini studio, area meeting, cafe sebagai penunjang co-working space
3. Zona Hijau yaitu isinya taman dan kolam ada di tengah. Kenapa di tengah? supaya sirkulasi udara dan pencahayaan lancar

Dan.. tara.... ini lah hasilnya.. 

Eh, itu tangga buat apaan??? Pasti ada yang tanya gitu.. hihihi

Tangga itu untuk akses ke lantai 2 yang nantinya bisa digunakan untuk tambahan ruangan seperti kamar anak-anak. Seangkan tangga di area public itu nantinya sebagai perluasan mini cafe dan area hijau. Denah lantai 2 dan tampaknya tunggu ya.. next time akan saya posting (sekarang fokus ke kewajiban dulu). Lha, kalo umbah-umbah nang ndi??? laundry lah... hahaha... dak atas yg belum jadi bisa buat area jemur dan cuci.


Follow Us @lailie.anwar